Jalin Silaturahmi, SAB Garden Buka Lomba Mancing

FAKTABUNGO.COM – Dalam rangka menyambut tahun baru 2021, SAB garden buka lomba mancing di buka untuk umum.

Lomba mancing akan di gelar pada hari Sabtu tanggal 2 Januari 2021 mendatang di taman SAB Garden yang beralamat di lorong nangka, Kelurahan Sungai Kerjan, Kecamatan Bungo Dani.

Syaiful Acil Bilal selaku owner SAB Garden mengatakan, dalam rangka menyambut tahun baru 2021, SAB garden akan melaksanakan lomba mancing pada hari sabtu tanggal 2 Januari 2021 mendatang.

“Lomba mancing kita buka untuk umum dengan biaya pendaftaran Rp.250rb mancing sepuasnya.,”Ujar SAB.

Didalam mancing tersebut 1 kolam ada 3 jenis ikan diantaranya, Ikan Gurami, Emas, dan nila ( Mujazair).

“SAB menambahkan selain mancing ikan kita disini juga menjalin silaturahmi selepas pilkada,”Kata SAB, Jum’at (18/12).

Bagi masyarakat Kabupaten Bungo atau di luar Kabupaten Bungo bisa daftarkan diri anda melalui contacts person yang tersedia didalam brosur.

“Jangan kita lewatkan kesempatan ini, mana tau salah satu diantara kita ada yang beruntung,”Ucapnya.(Tim)