Fachrori Disebut Calon Yang Paling Siap Hadapi Pilgub

Gubernur Jambi Drs.H.Fachrori Umar.M.Hum

FAKTABUNGO.COM –Gubernur petahana Fachrori Umar terus bergerilya dan melakukan safari politik untuk mendapatkan dukungan di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi 2020.

Fachrori diketahui telah Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh. Baru-baru ini, Fachrori juga disebut sudah bertemu dengan petinggi Partai Demokrat dan PKS di Jakarta.

Tidak hanya itu, Fachrori juga menggelar pertemuan empat mata dengan sejumlah nama yang mencuat di Pilgub. Salah satunya dengan Cek Endra (CE). Pertemuan dengan Bupati Sarolangun ini dilakukan di Hotel Brobudur, Jakarta.

Setelah bertemu dengan Cek Endra, Gubernur Jambi itu juga bersilaturahmi dengan sesepuh Golkar Antoni Zeidra Abidin di Kosera, Sipin, Kota Jambi, Sabtu (11/1/2020). Fachrori terlihat ditemani Idham Kholid yang juga tim keluarga Fachrori.

Kehadiran Fachrori tentu dianggap punya misi politik. Apalagi Antoni adalah polisi senior, tokoh Jambi, dan mantan Wakil Gubernur Jambi. Tidak hanya itu, putranya, Pinto Jaya Negara Abidin, juga merupakan wakil ketua DPRD Provinsi Jambi.

Ketua Tim Keluarga Fachrori Miftahul Iklas mengatakan, pergerakan kandidatnya menunjukkan jika kandidat petahana sudah siap berlayar di Pilgub Jambi.

“Saya rasa kami termasuk calon yang paling siap menghadapi Pilgub 2020,” katanya optimis.

Soal partai mana saja yang sudah berhasil digaetnya, Paul-Sapaan akrabnya belum mau mengungkapkannya karena masih menunggu hitma di atas putih.

“Secara emosional sudah oke. Untuk perhau insya Allah aman,” jelasnya.

Namun Ia meyakini media sudah mengetahuinya. Paul juga membenarkan ada komunikasi serius dengan Demokrat. Namun dengan parpol lain juga sama.

“Semuanya kita serius berkomunikasi,” jelasnya.

Terkait pasangannya, Paul mengatakan sudah menggelar pertemuan dengan beberapa tokoh. “Termasuk dengan Pak CE dan beberapa tokoh lainnya, kita tunggu kejutannya,” pungkasnya.

Reporter ; Fikar