FAKTA BUNGO – Kecintaan dan kebanggaan di Bidang Modelling menjadi sorotan dalam perlombaan “Fashion Show tingkat SD/MI sederajat yang di selenggarakan Milad Ke-47 Diniyyah Muara Bungo.
Acara ini merupakan bagian dari Peringatan Milad Ke-47 Diniyyah Al-Azhar (Diaz) Muara Bungo, Dalam acara yang dibuka untuk murid SD, seorang murid dari SDN 104 Muara Bungo Farhana Aqila berhasil meraih prestasi luar biasa dengan meraih gelar Juara I.
Event yang berlangsung pada di mulai pada tanggal 25 Juli Sampai dengan 30 Juli 2023, ini menjadi panggung bagi para generasi muda untuk menampilkan terbaik di bidang Modelling Tingkat SD/MI sederajat.
Namun, di balik kelihaian ada kisah inspiratif seorang murid kelas V SD 104 Muara Bungo Farhana Aqila yang berhasil meraih predikat Juara I. Dengan penuh semangat dan tekad, dia penuh keyakinan dan keanggunan di panggung Fashion Show tersebut.
Prestasi ini tidak hanya mencerminkan dedikasi murid tersebut, tetapi juga mencerminkan komitmen sekolah SDN 104 Muara Bungo dalam mendukung perkembangan bakat dan keterampilan siswanya. Pendidikan tidak hanya tentang buku pelajaran, tetapi juga tentang memupuk kecintaan pada budaya dan seni, serta memberikan kesempatan kepada siswa untuk bersinar dalam berbagai bidang.
Prestasi Juara I ini adalah kado istimewa dalam peringatan Milad Ke-47 Diniyyah Al-Azhar Muara Bungo dan akan selalu menjadi inspirasi bagi seluruh komunitas pendidikan di Deli Kabupaten Bungo.