Masa Kepengurusan DPD PAN Bungo Periode 2015-2020 Telah Berakhir, DPD PAN Bungo Akan Gelar Musda Ke VI

FAKTABUNGO.COM – Masa kepengurusan Dewan Perwakilan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kabupaten Bungo periode 2015-2020 telah berakhir, selanjutnya DPD PAN Bungo menggelar Musda (Musyawarah Daerah) Sabtu (13/02/2021) Ke-VI di Ballroom Amaris Hotel.

Adapun agenda dalam musyawarah ke VI tersebut untuk memilih siapa saja yang akan duduk dalam kepengurusan DPD PAN Bungo periode 2021-2026.

Bacaan Lainnya

Ketua Domisioner DPD PAN Bungoa Martunis,.A.md mengatakan berkaitan dengan musda ke VI DPD PAN Bungo, hari ini seluruh anggota DPD PAN membentuk panitia musda maupun panitia pelaksana, karena waktu kita sangat sedikit karena memang beberapa DPD di provinsi Jambi juga akan melaksanan muscab.

” Kami sudah melaksanakan rapat persiapan musda dan sampai hari ini kami terus mematangkan persiapannya,Ujar Domisioner DPD PAN Bungo Martunis.,A.Md (09/02/2021).Rapat berlangsung di Rumah PAN Kabupaten Bungo

Terkait dengan penjaringan ketua, sekretaris, Bendahara dijelaskan Martunis, masing-masing anggota DPD telah dibuka pendaftaran untuk proses penjaringan ketua, sekretaris dan Bendahara periode 2021-2026.

“Kita juga sudah membuka peluang siapa saja yang bisa menduduki jabatan sebagai ketua, sekretaris, dan bendahara untuk periode selanjutnya,”Kata Martunis.

Pendaftaran ketua, Sekretaris, dan bendahara dibuka dari tanggal 09 Februari sampai dengan tanggal 10 Februari 2021 atau lebih tepatnya pada hari Rabu pukul 00.00 WIB.

 

Adapun Hari pertama pendaftaran calon Ketua DPD PAN Bungo : 

1. KUSNADI, S.Pdi Caleg Dapil 1  dari PAN tahun 2019

2. Andry Sanusi, S.AB, anggota DPRD Bungo dapil 1 dari PAN yang juga Bendahara DPD PAN.

 

3. Martunis, A.Md, wakil ketua DPRD yang juga Ketua DPD PAN pada saat ini.

 

Berikut Syarat-Syarat Pendaftaran.

 

 

Pos terkait