FaktaBungo.com – Sekitar jam 8.00 wib hari sabtu 23 mai 2020 atau satu hari menjelang hari raya idul fitri umat muslim untuk merayakan kemenangan juga ditengah wabah COVID-19 yang melanda saat ini.
Puluhan ibuk-ibuk dusun jumbak melakukan aksi spontanitas melakukan penyegelan kantor rio jumbak kecamatan jujuhan.
Aksi ibuk-ibuk ini menyegel pintu dan jendela kantor rio dengan papan dan memasang tulisan,
Tolong ketua BPD mundur karena tidak berpihak ke masyarakat,
Tolong cairkan BLT,tolong usut dana desa yang dicairkan tahap awal.
kejadian ini membuat heboh warga dusun jumbak.
Tepat 11.00 wib camat jujuhan Syafrizal SE juga kapolsek jujuhan Akp.Subhan juga sejumlah anggota juga Danramil tanah tumbuh berserta anggota mencoba memediasi ibuk-ibuk dan warga lain nya dalam pertemuan di ruang madrasah dusun jumbak.
Namun hasil nya dalam pertemuan yang menindak lanjuti keluhan warga tentang dana BLT dan tentang pembagian Sembako dari Zulfikar ahmad juga beras dari pemda bungo diduga pembagian ke bawah tidak adil.
Dan jawaban dari Rio Jumbak paisol handra tidak terima oleh ibuk-ibuk membuat suasana pertemuan menjadi ricuh dan para ibuk-ibuk membalikan meja dan kursi didalam ruangan.
Syafrizal camat jujuhan berupaya merendam kericuan akhirnya para ibuk-ibuk ini keluar ruangan.
Kami minta penyaluran BLT dan bantuan lain nya harus dicek apa benar-benar yang layak menerima nya ini orang kaya ada juga menerima bantuan.
Kami minta pada pak camat dan pihak kepolisian tolong dicek data penyaluran bantuan di dusun jumbak ini”ungkap salah seorang warga jumbak yang enggan nama nya ditulis.
Saya sedang gotong royong bersama di belakang madrasah tau-tau ibuk-ibuk sudah menyegel kantor rio,
Kami tidak tau permasalahan nya tau-tau kantor sudah disegel kami harap pada masyarakat agar bersabar karena sekarang dalam keadaan puasa besok kita mau lebaran jadi bisa menahan diri”ungkap Rio Jumbak.
Pantauan media ini jam 13.00 wib kantor rio masih di segel dan aparat kepolisian dari polsek jujuhan dan Babinsa juga danramil masih berjaga-jaga di lokasi kantor rio jumbak.
Camat jujuhan telah memerintahkan perangkat dusun dan bpd untuk membuka segel kantor rio dan pihak pemerintahan dusun jumbak dan camat jujuhan juga Babinsa juga bhabinkamtibmas langsung mengecek ke rumah-rumah warga yang tidak dapat bantuan BLT juga bantuan lain nya.
Reporter : Hendri